Cari Tas Elegan yang Cocok untuk OOTD Kerja? Temukan Di Sini

Bagi kamu yang menyukai fashion, tentu juga memperhatikan tas apa yang akan digunakan. Hampir semua wanita bahkan pria memiliki banyak model yang berbeda. Tas tersebut memiliki tujuan dan kegunaannya masing-masing. Mungkin saat ini kamu sedang mencari tas elegan untuk menemanimu pergi ke kantor. Bukan hanya tas dengan tampilan menarik tetapi juga bisa menyimpan banyak barang dengan bahan yang berkualitas. Sebelum membeli barang tersebut, perhatikan apakah tas elegan tersebut benar-benar kamu sukai dan berguna untuk pekerjaanmu atau tidak.


1. Si Klasik Tote Bag

Model tas elegan ini pasti sudah dimiliki oleh setiap wanita. Tote bag sendiri punya banyak ukuran dan warna yang bisa kamu sesuaikan dengan outfit kerjamu. Bukan hanya untuk kerja, biasanya digunakan pula saat bepergian. Tote bag adalah salah satu tas elegan favorit yang sering digunakan oleh kebanyakan wanita. Terutama warna hitam yang selalu cocok dengan baju apa saja and never out of style. Banyak model yang ditawarkan apakah kamu cenderung membutuhkan tas yang bisa terisi banyak barang atau tidak. Bahkan ketika kamu harus pergi keluar kota, dengan model tas seperti ini sangat membantu untuk menyimpan keperluanmu.


2. Mudah dan Ringan dengan Tas Ransel

Mungkin sebagian dari kamu masih belum percaya diri menggunakan tas berupa ransel/tas punggung untuk ke kantor. Padahal sudah banyak tas elegan berbentuk backpack yang unik dan mudah ditemukan melalui online shop atau toko terdekat. Tas dengan bentuk ransel ini lebih diperuntukkan untuk kamu yang memang harus selalu membawa barang banyak. Apalagi jika kamu membawa laptop, dengan tas elegan ini dijamin tidak membuat tangan atau pundak menjadi pegal. Bukan hanya ingin terlihat gaya, namun kenyamanan adalah hal utama yang perlu kamu pertimbangkan juga dalam memilih tas.


3. Terlihat Trendi dengan Shoulder Bag

Apa yang sebenarnya spesial dari jenis tas elegan model shoulder bag? Kamu pasti sudah menyadarinya karena sudah merasakan manfaatnya. Memiliki tali kokoh yang digunakan pada bahu dan tali pendek jika kamu ingin membawanya pada pergelangan tangan. Menjadi jawaban sebagai alternatif gaya saat ngantor. Banyak ragam bentuk yang ditawarkan dan akan sulit menentukan mana yang benar-benar kamu inginkan. Bagi kamu pengguna transportasi umum, akan memudahkan kamu bergerak dan pastinya membuatmu tetap terlihat trendi. Usahakan selalu mengganti letak tas dari bahu kanan ke kiri maupun sebaliknya minimal 1 jam sekali untuk menghindari bahu menjadi sakit.


4. Simple & Chic Sling Bag

Hampir sama seperti shoulder bag, namun sling bag memiliki bentuk yang lebih kecil. Sering disebut dengan tas selempang di mana penggunanya menyampingkan tali ke bahu sehingga bagian tas berada tepat di depan. Hal ini sangat praktis dan memudahkan kamu untuk mengambil barang keperluan dengan cepat. Memilih sling bag adalah pilihan tepat bagi kamu yang ingin terlihat santai dan tidak mengharuskanmu membawa banyak barang. Jangan biarkan memasukkan barang hingga menjadi berat karena akan membuat tas mudah rusak. Kamu akan menemukan banyak model, bahan, hingga menggunakan hiasan maupun motif yang unik.


5. Tas Kulit Menjadi Pilihan yang Tak Pernah Membosankan

Apakah kamu salah satu yang memperhatikan keseimbangan pada sebuah tas elegan yang kamu pakai? Mulai dari segi tampilan, fungsi dan profesional saat kamu gunakan. Ternyata sudah banyak tas elegan wanita berbahan kulit yang tidak akan membuat kamu bosan saat memakainya. Tas dengan bahan kulit identik dengan bahan yang tidak mudah rusak alias tahan lama. Tidak semua bentuk dan model tas kulit terlihat membosankan. Biasanya tas jenis ini cenderung memiliki pilihan warna netral seperti hitam, cokelat, abu-abu, dan lain-lain. Untuk itu cobalah pilih warna berdasarkan karaktermu. Tas kantor kulit ini bisa untuk memasukkan laptop, beberapa lampiran kertas, hingga riasan untuk keperluan meeting.

Selesai pulang kerja dan ada acara pertemuan mendadak dengan kerabat dekat, tas ini akan tetap terlihat sempurna menemanimu. Terutama saat kamu sudah memiliki Kartu Debit DBS Treasures Visa Platinum. Banyak keuntungan yang bisa kamu dapatkan seperti kemudahan dalam melakukan transaksi online di puluhan juta merchant berlogo Visa seluruh dunia. So, kamu akan semakin mudah mendapatkan tas yang kamu inginkan. Yuk, daftar sekarang dan jadilah bagian dari nasabah DBS Treasures Visa Platinum.


 

Live Smart

 Ini Cara Orang Sukses Mengatur Keuangan Pribadi

Ini Cara Orang Sukses Mengatur Keuangan Pribadi

Baca Selengkapnya

Live Awesome

4 Kuliner Jepang Yang Wajib Dicoba
4 Kuliner Jepang Yang Wajib DicobaBaca Selengkapnya

Live Kind

Yuk, Dukung Aksi Sosial Jakarta Bebas Sampah!

Yuk, Dukung Aksi Sosial Jakarta Bebas Sampah!

Baca Selengkapnya

Live Well

Horseback Riding: Olahraga untuk Mental, Fisik dan Spiritual

Horseback Riding: Olahraga untuk Mental, Fisik dan Spiritual

Baca Selengkapnya

Twitter Feed