Tiket Anda
Not Interested

Disangka Hamil Karena Perut Buncit? Kamu Pasti Belum Melakukan Cara Mengecilkan Perut Buncit Berikut.

23 Agustus 2018
#LiveWell

Siapa sih yang tidak ingin punya badan ideal dan indah dengan perut yang rata? Baik perempuan maupun laki-laki pasti ingin memiliki perut rata bebas buncit. Sudah diet tapi lemak perut masih tebal dan mengganggu penampilan serta kesehatan kamu? Mungkin cara mengecilkan perut buncit yang kamu lakukan masih kurang maksimal. Simak tips mengecilkan perut buncit berikut!

Cara mengecilkan perut buncit:

1. Cukupi asupan serat

Ketika ingin mengecilkan perut buncit, perbanyak asupan serat dengan mengonsumsi sayuran dan buah-buahan. Selain tinggi serat dan rendah lemak, sayur-sayuran dan buah-buahan tinggi dengan vitamin dan mineral. Konsumsi juga sayur dan buah yang kaya dengan anti oksidan supaya dapat membantu tubuh menangkal radikal bebas.

Perbanyak asupan serat dengan mengonsumsi sayuran dan buah.

2. Berolahraga secara teratur

Cara mengecilkan perut buncit dengan cepat tentu dengan berolahraga secara teratur. Kalau mau cepat, lakukan rutin olahraga kardio yang dikombinasikan dengan yoga dengan durasi waktu yang agak panjang. Lakukan dengan teratur namun jangan sampai juga diforsir untuk mengejar mengecilkan perut buncit dengan cepat sehingga kamu malah kelelahan atau malah sakit setelahnya. Lakukan peregangan, pemanasan, dan pendinginan setiap kali kamu berolahraga untuk menghindari terjadinya cedera.

Kalau cara mengecilkan perut buncit yang kamu lakukan sudah mulai terlihat hasilnya, jangan berhenti sampai di situ saja. Tetap jaga olahraga kamu tetap rutin. Kamu bisa mengurangi durasi waktunya menjadi lebih pendek menjadi 30 menit sehari tapi tetap dilakukan setiap hari. Tidak perlu terlalu lama berolahraga, yang penting badan tetap terus bergerak supaya lemak perut tidak betah tinggal.

Lakukan olahraga secara teratur seperti yoga.

3. Diet dengan tepat

Cara mengecilkan perut buncit tanpa olahraga bisa kamu coba dengan melakukan diet yang tepat. Diet di sini maksudnya mengatur pola makan, bukan dengan diet ketat gila-gilaan ataupun diet sekadar mengikuti tren saja. Konsultasikan dulu dengan dokter kesayanganmu ketika ingin mengikuti tren diet tertentu, apakah cocok dengan kondisi kesehatan kamu atau tidak. Salah-salah, bukannya sehat malah muncul komplikasi lainnya.

Batasi konsumsi gula yang masuk dan perbanyak konsumsi protein ketika kamu ingin mengecilkan perut buncit dengan cepat. Kurangi makanan manis dan minuman dengan pemanis buatan. Sesekali makan atau minum minuman manis sih tidak apa-apa, yang penting gulanya asli. Kamu juga bisa menggunakan pengganti gula tebu dengan gula untuk diet.

Ketika malam hari, tidak makan menjelang tidur. Kalau kamu makan menjelang di malam hari lalu langsung tidur, lemak akan terkonsentrasi di daerah perut dan membuat kamu menjadi semakin sulit dalam progam untuk mengecilkan perut buncit kamu. Kalau terasa sangat lapar menjelang tidur, coba minum air putih dan makan buah saja ya.

Mengatur pola makan untuk mendukung diet.

4. Tidur yang cukup

Tidur cukup sekitar 7-8 jam setiap malamnya bagi orang dewasa. Apabila waktu tidur kurang dari waktu ideal, hormon stres akan meningkat. Hubungannya dengan perut buncit apa? Ketika hormon stres atau kadar kortisol meningkat, dapat mengakibatkan kamu mencari makanan yang mengandung gula tinggi untuk mendapatkan kalori atau energi untuk beraktivitas. Ih, bisa gagal deh nanti usaha mengecilkan perut buncit yang sudah kamu lakukan.

Tidur yang cukup untuk mengurangi hormon stres.

5. Mengelola stress dengan baik

Seperti yang sudah dijelaskan di atas, hormon stres atau hormon kortisol berpengaruh pada kontrol kamu terhadap nafsu makan. Untuk menurunkan kadar kortisol dalam darah, kamu harus mencari cara yang tepat mengelola stres kamu. Olahraga seperti yoga atau meditasi dipercaya dapat menurunkan kadar stres.

Pernah dengar emotional eating? Bagi sebagian orang, stres membuat mereka ingin makan lebih banyak. Dengan frekuensi makan yang lebih banyak dan asupan gizi yang tidak terjaga, badan bisa lebih cepat melar. Dengan mengelola stres kamu dengan baik, kesempatan untuk mengecilkan perut buncit menjadi lebih besar nantinya.

Kelola stres dengan baik.

Pada dasarnya, cara mengecilkan perut buncit pria sama saja dengan cara mengecilkan perut buncit pada wanita. Kuncinya ada pada tips di atas. Untuk mencapai hasil maksimal, kombinasikan asupan makanan dengan olahraga yang rutin dan teratur agar usaha kamu untuk mengecilkan perut buncit dapat berhasil dengan cepat!