Dapatkan informasi seputar aktivitas dan penawaran menarik dari PT Bank DBS Indonesia, dengan mengisi form di bawah ini:
DBS Live More Society

DBS Live More Society

#LiveSmarter

Trik Mengatur Keuangan Sehabis Lebaran, Supaya Dompet Tetap Aman

By Admin, 9 Mei 2022 #LiveSmarter

DBS Live More Society - Trik Mengatur Keuangan Sehabis Lebaran, Supaya Dompet Tetap Aman

Nggak mau keuangan jadi sekarat pasca-IdulFitri? Contek trik mengelolanya di sini.-

Tidak ada yang salah ketika ingin menghabiskan anggaran keuangan dalam jumlah cukup banyak untuk merayakan Lebaran. Hari Raya Idul Fitri memang momen tahunan yang sudah sewajarnya bila ingin diistimewakan dari hari-hari penting lainnya bagi umat muslim. Itulah mengapa penting untuk mengatur keuangan saat Lebaran dan setelahnya. Apalagi buat kita yang sudah menjadi orang tua, di mana hari raya juga mendekati tahun ajaran baru, yang biasanya biaya tahunannya perlu dilunasi sebelum masa libur Lebaran.

Belum lagi ada tradisi-tradisi pada hari raya, seperti baju baru, perlengkapan ibadah, kue dan makanan khas Lebaran, hingga bagi-bagi ‘salam tempel’ atau THR (tunjangan hari raya) kepada keluarga serta kerabat. Ya memang, sih, berbagai tradisi itu enggak wajib dilakukan. Hanya saja, rasanya kurang lengkap kalau tak menjalankannya. Setelah dua tahun Lebaran di rumah saja, di tahun ini, pemerintah mengizinkan rakyatnya untuk mudik. Tentu buat kamu yang mudik, ini akan menambah anggaran pengeluaran Lebaran juga, kan.

Ada beberapa hal yang biasanya menyebabkan keuangan jebol sehabis Lebaran, seperti berikut ini:

  • Tidak menyusun perencanaan keuangan saat Lebaran dan sesudahnya
  • Melupakan kebutuhan prioritas dan lebih mengutamakan keinginan (yang impulsif tentunya)
  • Memakai dana darurat demi memenuhi kebutuhan ekstra saat hari raya
  • Tidak menyisihkan THR untuk investasi dan atau tabungan
  • Sudah membuat anggaran Lebaran, tetapi tidak mematuhinya

Buat kamu yang melakukan kesalahan di atas dan sudah merasakan keuangan mulai sekarat di masa pasca-Lebaran, kamu bisa bernapas lega. Trik mengatur keuangan sehabis IdulFitri di bawah ini bisa kamu contek dan dilakukan sekarang juga, supaya enggak mengalaminya lagi di Lebaran berikutnya.

Baca Juga: Supaya Tak Tertipu, Kenali Ciri-ciri Investasi Bodong

#1 Mencatat pengeluaran
DBS Live More Society
Ini langkah yang penting untuk dilakukan sesudah Lebaran. Dengan begini, kita bisa paham kebutuhan terbanyak saat Lebaran, dan juga mengetahui ‘biang kerok’ yang membuat keuangan kita jadi berantakan. Pos pengeluaran di masa Lebaran sebenarnya sudah jelas, kok. Jadi sebenarnya, kita sudah bisa membuat pos-pos keuangan yang diperlukan saat hari raya. Ini akan lebih jelas lagi kalau kita mencatat semua pengeluaran kita, bisa dicatat dari masa sebelum Lebaran (misal: sehabis dapat THR dari kantor) atau mulai dari Lebaran dan sesudahnya. Kamu juga bisa cek mutasi rekening dari m-banking kamu sebagai salah satu panduan dalam mencatat pengeluaran.

#2 Mencari sumber kebocoran
DBS Live More Society
Kalau pengeluaran sudah tercatat, selanjutnya adalah mencari tahu dengan detail di mana letak kebocoran keuangan kamu. Apakah di pos bagi-bagi THR? Di biaya saat mudik dan selama di kampung halaman? Atau, ketika berbelanja kebutuhan Lebaran? Setelah mengetahuinya, kita bisa membuat strategi supaya tidak mengalami kebocoran lagi di Lebaran berikutnya. Supaya ini tidak terus terjadi setiap tahun, kita wajib melakukan perubahan dan perbaikan. Semisal, menekan anggaran untuk belanja kebutuhan sandang. Percayalah, kalau lebaran itu nggak harus pakai barang baru, kok. Jalankan saja fashion berkelanjutan dengan mendaur ulang pakaian lama. Pasti jadi makin keren, deh.

#3 Hidup hemat
DBS Live More Society
Setelah foya-foya di bulan Ramadan dan libur Lebaran, kini saatnya hidup hemat demi mengatur keuangan pasca-hari raya. Kurangi anggaran bulanan kita yang biasanya dilakukan sehari-hari. Contohnya, kalau biasanya kita nongkrong di kedai kopi tiap akhir pekan, bulan ini stop dulu ya. Hangout sama teman bisa di mana saja, kok. Kalau perlu, ajak teman ke rumah saja, lalu bikin minuman dan makanan sendiri, semacam bikin leftover party gitu. Selain hemat, juga lebih ramah lingkungan. Dengan membatasi pengeluaran harian, kita bisa mengalihkan dana ke kebutuhan yang lebih penting.

Sampai kapan kita harus hidup berhemat? Dilansir dari Intisari.grid.id, Widya Yuliarti, perencana keuangan dari Finansialku.com, menjelaskan, kita perlu berhemat hingga sekitar dua sampai tiga bulan ke depan. Atau setidaknya, sampai kondisi keuangan kita kembali normal.

#4 Mempersiapkan Lebaran tahun depan
DBS Live More Society
Supaya lebih siap lagi di hari raya berikutnya, kita bisa mulai menabung dari uang gajian bulan ini, lho. Budi Harsanto, perencana keuangan dari OneShildt Financial Planning mengatakan kepada Tirto.id, pola pengeluaran saat Lebaran sudah sangat jelas, karenanya jika THR yang diterima kurang untuk menutupi kebutuhan Lebaran, akan lebih baik kalau menyisihkan sedikit rupiah dari bonus tahunan atau gaji bulanan sejak Lebaran berakhir. Begitu pula dengan biaya sekolah tahunan anak yang juga momen tahunan, bisa disisihkan sedikit demi sedikit dari gaji bulanan. Kalau menjalankan trik ini, dijamin pengeluaran untuk IdulFitri nggak mengganggu pos keuangan lain seperti dana darurat, memakai kartu kredit, ataupun mengajukan pinjaman tanpa agunan (KTA).

#5 Mulai investasi
DBS Live More Society
Selain menabung, kita juga perlu memastikan bahwa ada bagian dari pendapatan kita yang bisa dialokasikan untuk memiliki produk investasi. Ini dia yang akan menjadi salah satu sumber kekayaan kamu di Lebaran berikutnya. Widya menyarankan, untuk menyisihkan sekitar 30% dari gaji untuk ditabung, atau menginvestasikan dana tersebut ke dalam produk reksadana.

Kabar baiknya, DBS punya produk terbaik untuk kita yang ingin investasi di reksadana digibank. Ada tiga kategori reksadana yang bisa kita pilih sesuai keinginan, dan bisa dibeli dengan mudah melalui aplikasi mulai dari 100 ribu rupiah. Penasaran? Cek detailnya di sini, yuk.-

DBS Live More SocietyDBS Live More SocietyDBS Live More SocietyDBS Live More Society

More #LiveSmarter Articles

Cek Artikel lainnya
Anti Ribet, Ini Cara Lapor Pajak Secara Online
#LiveSmarter6 Maret 2020

Anti Ribet, Ini Cara Lapor Pajak Secara Online

Tak terasa, kita sudah harus kembali mengisi Surat Pemberitahuan Tahunan (SPT) pajak penghasilan per orangan. Wajib diketahui bahwa akhir pelaporan surat akan berakhir pada 31 Maret 2020.

Read more
Susah Menabung, Coba Pakai Cara Ini Agar Uangmu Melimpah
#LiveSmarter6 Maret 2020

Susah Menabung, Coba Pakai Cara Ini Agar Uangmu Melimpah

Menabung memang bukan hal yang mudah, tapi bukan berarti jadi sesuatu yang mustahil. Tentunya semua orang ingin meningkatkan kondisi finansialnya tahun ini.

Read more
Tahun Baru, Kerjaan Baru. Ini Caranya Biar CV Kamu Dilirik
#LiveSmarter3 Februari 2020

Tahun Baru, Kerjaan Baru. Ini Caranya Biar CV Kamu Dilirik

Momen awal tahun biasanya jadi waktu yang tepat untuk melamar pekerjaan. Nah, siapa tahu kamu akhirnya bisa diterima di kantor impian. Caranya tentu dengan melampirkan CV yang baik dan menarik.

Read more